Cara melepas tempered glass pada layar monitor ponsel, dapat dilakukan dengan berbagai macam metode. Terutama, untuk yang tidak memiliki kaca tempered bawaan. Namun, apapun cara yang dipilih, sebaiknya dapat dilakukan dengan mudah dan aman.
Pada artikel ini, akan menjelaskan cara melepas kaca tempered yang susah dilepas, hingga kaca yang pecah. Selain itu, bisa juga karena kotor, maupun kurang rapi saat pertama kali memasang, hingga terlihat ada gelembung udara di dalamnya.
Tempered glass memiliki fungsi yang cukup penting bagi ponsel, contohnya seperti melindungi dari goresan dan debu. Agar ponsel dapat terus terlindungi, sebaiknya selalu memastikan pelindung kaca yang dipasang, selalu dalam kondisi baik.
6 Cara Melepas Tempered Glass
Banyak sekali cara melepaskan tempered glass tanpa ribet, dan juga dengan mudah untuk dapat dilakukan sendiri. Baik itu dengan alasan karena kaca yang pecah, maupun alasan lain seperti kaca yang sudah lama. Ikuti beberapa metodenya di bawah ini.
1. Melepas Dengan Menggunakan Kuku Jari
Cara melepas tempered glass yang lapisan pelindungnya direkatkan oleh lem, sebaiknya dihangatkan terlebih dulu, agar dapat terlepas dengan mudah. Terutama, pada tempered glass yang lengket, maupun yang susah dilepas. Untuk melakukannya, ikuti caranya di bawah ini.
- Matikan perangkat terlebih dahulu, dan lepaskan juga dari perangkat lain seperti charger.
- Gunakan pengering rambut untuk menghangatkan tempered glass selama 15 detik, dengan suhu yang rendah.
- Angkat salah satu dari ujung lapisan kaca yang lengket tersebut, secara perlahan dengan menggunakan kuku jari.
- Saat mulai terangkat dari permukaan, letakkan tangan di bagian tepi bawah lapisan, untuk menopang agar kaca tidak pecah.
- Kelupas lapisan tempered kaca tersebut, hingga dapat terlepas seluruhnya.
2. Dengan Cara Menggunakan Kartu Plastik
Metode berikut ini, juga merupakan cara melepas tempered glass yang susah dilepas. Yaitu, dengan memanfaatkan kartu plastik seperti ATM maupun KTP, sebagai perangkat sederhana. Cara ini juga dapat dilakukan dengan mudah. Seluruh langkahnya akan dijelaskan berikut ini.
- Sebagai langkah awal, hangatkan lapisan kaca atau tempered glass, dengan pengering rambut, sekitar 15 detik.
- Gunakan benda runcing seperti tusuk gigi pada ujungnya, untuk mengangkat salah satu sudut lapisan kaca yang lengket. Pastikan, ujung runcingnya tidak menggores perangkat, yang dilapisi oleh tempered glass tersebut.
- Jika kaca tempered telah terangkat sebagian, selipkan jari di bawahnya dengan hati-hati, terutama pada permukaan kaca yang pecah sebelumnya.
- Apabila tempered glass yang terangkat telah memiliki cukup ruang, selipkan kartu ATM di bawahnya.
- Kemudian geserkan kartu tersebut sedikit demi sedikit, hingga lapisan kaca dapat terlepas seluruhnya.
3. Menggunakan Lakban
Cara melepas tempered glass dengan mudah, dapat juga menggunakan peralatan sederhana, seperti lakban maupun duct tape. Simak cara-cara praktisnya seperti penjelasan di bawah ini, terutama untuk kaca yang pecah, maupun yang susah dilepas.
- Hangatkan permukaan kaca dengan hair dryer atau pengering rambut.
- Balut ruas jari tengah dan telunjuk, dengan menggunakan lakban, dengan bagian yang lengket pada posisi terluar.
- Tempelkan permukaan pada sisi yang lengket tersebut, atau di sudut lapisan kaca yang dapat terangkat terlebih dahulu.
- Tekan lakban pada salah satu sudut tempered glass. Sebaiknya, cari sudut yang paling utuh atau tidak pecah.
- Apabila semua sudutnya sudah retak, pilih saja salah ujungnya yang paling memungkinkan, untuk dapat dijangkau dengan lakban.
- Tekan terus permukaan tempered glass dengan perekat tersebut, hingga dapat terangkat seluruhnya.
- Terakhir, bersihkan permukaan perangkat terlebih dahulu dengan kain microfiber, untuk membersihkan sisa lem pada kaca layar.
4. Gunakan Kombinasi Beberapa Perlengkapan Sederhana
Terkadang, sebagai cara melepas tempered glass yang sudah lama, dapat juga menggunakan peralatan sederhana. Terlebih lagi, jika melepaskannya dengan menggunakan benda tajam, yang justru dapat melukai layar perangkatnya. Ada cara yang lebih aman, seperti di bawah ini.
- Siapkan dahulu beberapa perlengkapan sederhana, cutter tumpul, plastik mika, minyak kayu putih atau alkohol, cairan silikon, dan tissue kering.
- Tanpa pengering rambut, lepaskan sedikit lapisan kaca tempered, pada bagian paling tepi.
- Setelah ada sedikit ruang di bawah lapisan, masukan setetes minyak kayu putih.
- Apabila minyak telah melumas permukaan perangkat, lanjutkan untuk melepas kaca yang menempel, dengan mika tipis.
- Lakukan setahap demi setahap, hingga tempered terlepas seluruhnya.
- Jika sudah selesai, bersihkan layar perangkat dengan tisu kering, dan cairan silikon, sebelum memasang kaca tempered yang baru.
5. Melepas Kaca Dengan Pisau Atau Silet
Cara melepas tempered glass yang satu ini, memang cukup sulit dan juga berbahaya. Namun tetap dapat digunakan, apabila tidak memiliki peralatan lainnya. Selain itu, termasuk efektif bagi kaca tempered yang susah dilepas. Berikut ini adalah cara-caranya.
- Siapkan pisau atau silet yang sudah tumpul, agar tidak sampai menggores layar kaca perangkat.
- Lepaskan setiap sudut lapisan kaca yang lengket di permukaan layar.
- Lanjutkan melepasnya, hingga terlepas seluruhnya.
- Sebagai catatan, sebaiknya cara ini jangan digunakan pada tempered kaca yang pecah.
6. Kertas dan Jarum
Untuk cara melepas tempered glass dengan menggunakan kertas dan jarum, metodenya hampir sama dengan menggunakan kartu plastik. Hanya saja, tanpa pengering rambut atau hair dryer. Adapun langkah-langkahnya adalah:
- Congkel sedikit pada salah satu tepi kaca tempered yang lengket.
- Setelah memiliki sedikit celah pada bagian yang sudah terangkat, selipkan secarik kertas diantaranya.
- Kemudian dorong kertas ke segala sisi permukaan layar, hingga kaca terlepas seluruhnya.
Kesimpulan
Begitu pentingnya arti sebuah ponsel untuk komunikasi dan pekerjaan, sehingga kondisinya pun harus selalu dijaga. Salah satu caranya adalah, dengan memasang kaca pelindung atau tempered glass, agar perangkat dapat terlindung dari goresan maupun debu.
Cara melepas tempered glass, ada baiknya untuk diketahui dan dipelajari caranya. Apalagi, jika perlu menggantinya dengan yang baru. Baik itu karena kaca pecah, maupun bagi kaca yang susah dilepas.