Pengguna Google Maps pasti tidak asing dengan yang namanya titik koordinat. Namun, jika kamu tidak familiar dengan istilah tersebut, ini dia cara melihat koordinat di Google Maps.
Google Maps bisa membantu mendapatkan koordinat suatu lokasi. Banyak yang beranggapan bahwa ini merupakan cara yang paling mudah.
Ngomong-ngomong tentang titik koordinasi, Google maps menggunakan sistem koordinat geografi dalam layanannya. Inilah yang memudahkan penggunanya dalam hal navigasi.
Cara Melihat Koordinat di Google Maps
Jika sering bepergian dan tidak tahu lokasi yang dituju, kamu bisa mulai mencari tahu cara melihat koordinat di Google Maps. Titik koordinat adalah kedudukan suatu titik tertentu di peta yang mempertemukan garis vertikal dan garis horizontal di sebuah peta.
1. Mencari Titik Koordinat Menggunakan Android
Seperti namanya, cara yang satu ini menggunakan Android. Langkah-langkahnya sangat mudah sehingga bisa diikuti oleh siapa saja bahkan yang belum pernah mencobanya sekalipun.
- Pertama, kamu harus membuka Google Maps di ponsel Android.
- Kemudian cari titik lokasi yang ingin kamu tahu koordinatnya dengan cara mengetikkan nama lokasi di kolom pencarian. Atau bisa juga menggunakan posisi lokasi kamu yang ditandai dengan warna biru jika GPS aktif.
- Selanjutnya, tekan lama titik di peta yang sedang kamu cari tahu koordinatnya.
Untuk bisa melihat koordinat, pastikan kamu menggunakan Google Maps versi terbaru. Jika masih menggunakan versi lama, kamu tidak akan bisa melihat titik koordinat di kolom pencarian.
2. Menggunakan Komputer
Cara melihat koordinat di Google maps juga bisa kamu coba di PC atau laptop. Cara satu ini juga tidak berbeda jauh dengan cara melalui Android.
- Langkah pertama adalah membuka website Google Maps.
- Kemudian, cari alamat yang dituju atau diinginkan dengan mengetiknya sespesifik mungkin.
- Ada beberapa daftar pilihan yang ditampilkan oleh Google Maps.
- Selanjutnya, kamu bisa meletakkan pin di lokasi yang kamu ingin cari titik koordinatnya.
- Lanjutkan dengan klik kanan pada pin lokasi yang berwarna merah.
- Koordinat garis lintang dan bujur kemudian akan ditampilkan di layar komputer.
Ada beberapa hal yang harus diketahui oleh para pemula termasuk membaca titik yang sangat membingungkan. Hal lain yang tidak kalah penting untuk diingat adalah bahwa tidak semua lokasi akurat 100 persen.
3. Melalui iPhone dengan Google Earth
Tidak semua orang menggunakan Android dan sekarang ini semakin banyak pengguna iPhone atau smartphone dengan sistem operasi iOS. Sebagai pengguna iPhone, kamu mungkin penasaran bagaimana cara melihat koordinat di Google Maps melalui smartphone satu ini.
- Pertama, pastikan kamu sudah membuka aplikasi Google Earth.
- Langkah kedua adalah menelusuri tempat atau bisa juga dengan menarik layar hingga kamu mendapatkan tampilan yang diinginkan.
- Temukan koordinat bujur dan lintang di bagian kanan bawah.
Saat menggunakan cara ini, pastikan untuk tidak menggerakan globe atau koordinatnya akan diperbarui. Sekadar informasi bahwa koordinat itu sendiri mendeskripsikan lokasi di bagian tengah layar.
4. Google Maps di iPhone
Pengguna iPhone juga bisa memanfaatkan aplikasi Google Maps. Ini berarti mereka bisa melihat koordinat di Google Maps melalui iPhone seperti halnya di Android.
- Pertama, pastikan aplikasi Google Maps sudah terpasang di smartphone.
- Masukkan tempat tujuan di kolom yang tersedia.
- Tunggu hingga muncul pin lokasi berwarna merah.
- Kemudian klik Pin tersebut scroll hingga bawah dan kamu bisa melihat titik koordinat.
Nah, itu tadi 4 cara melihat koordinat di Google Maps. Kamu bisa mencoba salah satu cara di atas baik di PC, Android maupun iPhone tergantung perangkat yang digunakan.
Setelah mengetahui caranya, melihat koordinat tentu sangat mudah. Selanjutnya, kamu bisa mulai mempelajari cara membaca koordinat tersebut dan selamat mencoba!