Cara Mengatasi Wifi Limited

3 min read

cara mengatasi wifi limited windows 10

Internet menjadi sangat penting dewasa ini karena banyaknya kegiatan yang melibatkan penggunaannya. Akan tetapi, semua itu bisa terhambat dengan terbatasnya akses internet melalui Wifi, jadi cari tahu cara mengatasi wifi limited.

Terbatasnya akses ke internet melalui wifi bukanlah sesuatu yang diinginkan. Terlebih jika kamu sedang melakukan kegiatan penting atau menyelesaikan tugas dengan deadline yang hampir tiba.

Jika hal tersebut terjadi, sangat diperlukan cara mengatasi wifi limited yang tepat. Salah satu tanda terbatasnya wifi adalah munculnya tanda seru dan notifikasi limited access di icon jaringan di laptop atau komputer.

Koneksi yang terbatas pada wifi juga tidak bisa digunakan untuk browsing atau aktivitas online lainnya. Penyebabnya adalah server atau pemilik wifi yang membatasi bandwidth.

Cara Mengatasi Wifi Limited

Dengan wifi yang terbatas, kamu tidak memiliki access untuk menggunakan internet secara lancar. Itulah mengapa kamu harus bisa menemukan cara mengatasi wifi limited, seperti:

1. Coba Restart Komputer

Coba Restart Komputer

Ini tentu menjadi cara mengatasi wifi limited yang paling mudah di windows 8.1 atau versi windows lainnya. Meski kerap dipandang sebelah mata, namun kamu patut mencobanya.

  • Pertama, cari ikon windows atau jendela di pojok kiri bawah layar.
  • Kemudian, pilih restart yang ada di icon power.
  • Tunggu komputer melakukan restart dan coba cek kembali wifi kamu.

Komputer terkadang mengalami kesalahan sistem, jadi beberapa pengaturan akan bisa diubah secara otomatis. Jika cara yang satu ini tidak memberikan hasil, maka coba cara selanjutnya.

BACA JUGA
Cara Mempercepat Koneksi WiFi

2. Disconnect Network

Disconnect Network

Sesuai namanya, kamu perlu memutuskan jaringan untuk sementara dan menghubungkannya kembali. Meski nampak sepela, siapa sangka bahwa cara ini bisa membantu kamu yang memiliki akses terbatas.

  • Langkah pertama yang harus dilakukan adalah menemukan ikon akses internet yang biasanya ada di bagian bawah kanan layar komputer atau laptop.
  • Kemudian, pilih jaringan wifi yang koneksinya terbatas dan pilih disconnect.
  • Tunggu sekitar 1 menit dan sambungkan kembali dengan cara centang di connect automatically dan klik tombol connect.

Cara mengatasi wifi limited yang kedua juga terbilang mudah. Bahkan kamu juga bisa mencoba cara ini di Android.

3. Melalui Control Panel di Windows 10

Melalui Control Panel di Windows 10

Selain access windows 7, pengguna Windows 10 juga bisa mengalami access windows 10 yang terbatas. Saat mencari cara mengatasi wifi limited, kamu bisa mencoba langkah-langkah berikut.

  • Pertama masuk ke Control Panel dan kemudian pilih All Control Items kemudian System.
  • Selanjutnya, pilih Device Manager di toolbar sebelah kiri.
  • Sesuai dengan nama wifi yang kamu gunakan, pilih Network Adapters di opsi koneksi wifi.
  • Kemudian, klik kanan dan dilanjutkan dengan memilih Update Drive Software.
  • Setelah memilih Browser my computer for driver software, pilih let me pick from a list of device drivers on my computer yang muncul di layar laptop.
  • Setelah itu jangan lupa untuk klik Browse dan memilih hard disk.
  • Kamu bisa mencoba satu per satu dari daftar yang ada di sana.

Cara ini terlalu rumit untuk dicoba dalam momen urgensi? Jangan khawatir karena kamu masih punya ribuan cara lainnya untuk dicoba.

4. Disable dan Enable Driver Wifi

Disable dan Enable Driver Wifi

Jika kamu biasanya hanya disconnect dan connect ulang jaringan wifi, maka sekarang kamu bisa mencoba cara lain. Ya, sesekali coba disable dan kemudian enable driver wifi dengan cara:

  • Langkah pertama mengharuskan kamu masuk ke Control Panel.
  • Setelah masuk, cari dan pilih Network and Sharing Center.
  • Langkah selanjutnya mengharuskan kamu memilih Change Adapter Setting di bagian samping kiri.
  • Lanjutkan dengan klik kanan di driver wifi dan pilih Disable.
  • Setelah beberapa detik coba Enable kembali.
BACA JUGA
Cara Mengatasi No Bootable Device Found

Mematikan dan menghidupkan kembali bisa menjadi cara agar driver refresh. Alhasil, koneksi bisa kembali normal.

5. Uninstall Device Network Manager

Uninstall Device Network Manager

Sebelum melakukan cara mengatasi wifi limited kelima ini, kamu harus tahu beberapa hal. Dengan uninstall device berarti semua informasi yang berhubungan dengan jaringan wifi termasuk ip address dan password akan dihapus.

  • Untuk memulainya, langkah pertama adalah membuka device manager di laptop atau komputer.
    Coba dengan mengetik Device manager di kolom search yang berada di menu taskbar dan pilih Device Manager.
  • Langkah selanjutnya adalah memilih Network Adapters.
  • Di bagian tersebut, klik kanan dan klik uninstall device.
  • Lanjutkan dengan klik kanan di nama komputer kamu di layar paling atas dan klik Scan for Hardware changes.

Namun, jika kamu tidak ingin terburu-buru melakukan cara ini, mungkin kamu bisa terlebih dahulu mengupdate Device Network Adapter.

6. Update Device Adapter

Update Device Adapter

Jika cara sebelumnya mengharuskan kamu uninstall atau mencopot pemasangan Device Adapter, kali ini kamu hanya perlu melakukan update. Untuk kamu yang baru pertama kali, bisa mengikut langkah-langkah di bawah ini.

  • Cari dan pilih Device Manager diikuti dengan memilih Network Adapters.
  • Klik di sebelah kanan Network Adapters dan pilih update device.
  • Selanjutnya, klik Browse my computer for driver software.
  • Ikuti dengan memilih let me pick from a list of available drivers on my computer dan tekan tombol next.
  • Kemudian, kamu bisa klik 2 kali di semua driver yang ada.
  • Tunggu hingga proses update selesai.

Yang harus kamu tahu adalah sebagian komputer mungkin memiliki jenis network adapter yang berbeda.

7. Restart Services Network

Restart Services Network

Saat memilih cara mengatasi wifi limited, kamu juga punya opsi untuk memulai ulang services network. Cara satu itu berfungsi untuk memulai ulang pada service yang mengalami error.

  • Pertama, buka Run atau langsung ketik Windows + R di keyboard dan ketikkan services. msc dilanjutkan dengan memilih tombol Ok.
  • Langkah kedua, cari DHPC Client dan klik kanan untuk memilih restart.
  • Selanjutnya, cari DNS Client dan klik kanan agar bisa memilih restart.
  • Yang terakhir adalah menemukan WLAN AutoConfig dan pilih restart.
BACA JUGA
Laptop Tidak Bisa Connect Wifi

Kamu bisa kembali mengecek jaringan wifi jika sudah melakukan kelima langkah di atas.

Itu dia 7 cara mengatasi wifi limited di laptop. Bahkan beberapa cara di atas juga bisa dicoba di Android.

Access wifi tidak akan lagi menjadi kendala setelah kamu tahu cara untuk mengatasinya. Jadi, cara mana yang pernah berhasil kamu lakukan?

Noviisrn

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *